Sebagai
Camat, kedudukannya lebih merupakan representasi dari Pemerintah Kabupaten.
Dalam hubungan ini, Saudara harus mampu meminimalisir kemungkinan terjadinya
konflik horizontal yang dapat mengganggu suksesnya pelaksanaan Pilkakam
serentak.
Hal itu disampaikan Bupati Raden
Adipati Surya dalam pidatonya pada acara kunjungan kerja dan serah terima
jabatan camat Negara Batin, Negeri Besar dan Pakuan Ratu , diaula kecamatan Masing-masingt,
Kamis (22/09/2016).
Camat Lanjut Raden Adipati Surya
wajib mengintensifkan koordinasi dan hubungan kerjasama dengan seluruh stake
holders di Kecamatannya masing-masing, guna menjamin situasi sosial politik
khususnya situasi keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat tetap dalam
kondisi yang kondusif dalam setiap aspek kehidupan masyarakat
“Camat juga wajib memfasilitasi
pelaksanaan Pilkakam serentak, terutama yang berkaitan dengan pelayanan data
pemilih, dan dukungan terhadap pelaksanaan tugas Panitia pemilihan sepanjang
dukungan tersebut tidak bertentangan dengan ketentuan perundang-undangan,”Tegas
Bupati yang pernah menjabat sebagai ketua DPRD Way Kanan itu.
Lebih jauh Raden Adipati Surya
mengingatkan agar Camat senantiasa memegang teguh amanah dan kepercayaan yang
telah diberikan. Untuk itu, camat harus
mampu mengemban tugas dan tanggung jawab memimpin penyelenggaraan pemerintah di
Masing Masing Kecamatan.(Edward Apriadi)
0 komentar:
Posting Komentar