image1 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiUVaDHcEoWnTdCRQI0X32j_2nKPmT5n6TUy2IlydNqTCdLNeYB_GIV_TDRww9sgKb3mVDwqy0TrCflBeudAZqNp3cl2L1VqC9ct_ePABnyWNhvKoeeoW5gHiS-dsbTNQD-DCrCzy4ZKr4/s1600/01.+MTQ+Tingkat+Kec.+Negeri+Besar+%252864%2529.JPG https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGJfyngl82kS3MieQaIpfbL5RS8mbYzw-w9_oiSxyWg7c6vDHCFA9icYfPF_zSw8bPCooqkG5jJ9m5wUiym8-wyXWlGIjyNive1QqK54-Bbq7bMTY3cqLJ-hwsLLXXXnY-aoErkB0-C3U/s320/E+29.JPG

HELLO I'M EDWARD APRIADI|WELCOME TO MY PERSONAL BLOG|Membawa Anda Dalam Berita Dan Informasi|'Seputar Kabupaten Way Kanan

Pengajian Akbar Di Kampung Serdang Kuring, Bupati Raden Adipati Surya dan Keluarga Santuni Anak Yatim



Adapun pemahaman bulan Muharram sebagai bulan Hijrah Nabi, karena bulan Muharram adalah bulan yang pertama dalam kalender Qamariyah yang oleh Umar bin Khattab, yang ketika itu beliau sebagai khalifah kedua sesudah Abu Bakar, dijadikan titik awal mula kalender bagi umat Islam dengan diberi nama Tahun Hijriah. Para shalihin mengajarkan agar berdoa menjelang dan awal tahun baru Islam.

Hal itu disampaikan Staf Ahli Bupati  Bidang Hukum Dan Politik Imanto.SH.MM  saat membacakan sambutan tertulis Bupati Way Kanan Hi.Raden Adipati Surya.SH.MM pada acara Pengajian Akbar dan Santunan kepada Anak-anak yatim piatu di Kampung Serdang Kuring Kecamatan Bahuga ini dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1438 Hijriyah Di Kampung Serdang Kuring Kecamatan Bahuga, Minggu (16/10/2016).

Imanto menambahkan Pada hari yang mulia ini, sebagai hamba Allah yang penuh dengan kelemahan, maka sudah sepatutnya mengungkapkan rasa syukur yang tak terhingga kepada Allah SWT, atas segala yang telah Allah berikan.

 Nanti kita bersama-sama memanjatkan do’a dan puji syukur ke hadirat Allah SWT. Marilah kita rendahkan hati kita, kita khusyukkan do’a kita, seraya memohon kepada Allah SWT, semoga Kabupaten    Way Kanan senantiasa dirahmati, dicintai, dan dikasihi Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa,” Imbuh Imanto.

Lebih jauh Imanto melanjutkan dengan di gelarnya pengajian akbar tersebut, seluruh masyarakat dan aparatur pemerintah, diberikan kekuatan, Kesehatan, kemudahan dan kemurahan rizki, agar dapat bersama-sama saling bahu-membahu melaksanakan pembangunan yang merata, untuk menuju masyarakat Way Kanan Maju dan Berdaya saing.


Acara tersebut juga dihadiri dan diikuti Ibunda Bupati Way Kanan Hj,Yarna Kalbadi, Camat dan unsur pimpinan Kecamatan,Tokoh Agama dan Ratusan Jamaah dari berbagai majelis Taklim di Kecamatan Bahuga, Pada Kesempatan itu Keluarga Bupati Raden adipati Surya atas nama Pribadi dan  keluarga melalui bunda Hj Yarna  Kalbadi memberikan santunan  kepada puluhan anak yatim.  


Share this:

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar